Harga behel gigi murah belum tentu yang terbaik karena harga bukanlah pertimbangan utama saat memakai behel. Yang paling penting saat Anda memakai behel adalah bagaimana behel itu dapat berfungsi dengan baik merapikan gigi Anda karena memang fungsi dari behel itu sendiri adalah fungsi estetika yaitu merapikan gigi. Jika Anda tidak punya masalah dengan gigi yang tidak rapi sebaiknya Anda tidak perlu memakai behel karena hal itu dapat membuat struktur gigi bisa jadi malah berantakan. Jadi sebaiknya pakaialah behel saat Anda memang benar-benar membutuhkannya. Bukan sembarangan pakai dan sembarangan memilih asalkan harganya murah. Murah bukan berarti baik karena yang murah tidak selalu memberikan kualitas yang maksimal.
Harga behel gigi sangat variatif tergantung dari jenis behel yang ingin dipasang. Ada beragam jenis behel yang bisa Anda pilih mulai dari behel metal hingga behel transparan. Semakin bagus behel maka semakin mahal pula harganya. Selain itu dokter yang memasang behel juga mempengaruhi harga. Dokter spesialis biasanya memang lebih mahal karena lebih berpengalaman. Akan tetapi meskipun lebih mahal tentunya akan jauh lebih baik memasang behel pada dokter yang berpengalaman daripada asal-asalan memilih dokter hanya karena harga behel gigi yang ditawarkan murah. Harga behel memang dipatok jutaan rupiah di dokter gigi dan hal itu memang harga yang wajar. Justru jika Anda memasang behel gigi dengan harga ratusan ribu rupiah itu harus dipertanyakan dan harus benar-benar hati-hati karena bisa saja behel yang digunakan berbahaya dan tidak aman. Keamanan jauh lebih penting daripada harga sehingga aman harus berada pada pertimbangan yang paling utama.
Behel gigi akan semakin mahal jika kualitasnya semakin baik. Selain itu biaya behel gigi dengan biaya pemasangannya biasanya berbeda. Jadi memang harga yang harus dibayar akan sedikit mahal. Namun hal tersebut tidak jadi masalah selama behel gigi memang bisa berfungsi dengan baik memperbaiki struktur gigi. Behel gigi metal terbilang jenis behel gigi yang paling terjangkau dan yang paling banyak digunakan. Behel metal memiliki kelebihan bisa diganti-ganti warna karetnya sehingga bisa membuat penampilan semakin menarik. Akan tetapi behel metal akan terasa sakit pada awal pemakaian karena adanya karet yang digunakan pada behel. Biasanya pemakaian pertama akan memicu pada sariawan sehingga pemakai behel harus terlebih dahulu beradaptasi dengan keadaan tersebut. Untuk Anda yang tidak suka terlihat memakai behel maka Anda bisa mencoba behel transparan yang biasanya terbuat dari composite atau porcelein. Behel ini tidak terlihat atau bening sehingga satu warna dengan gigi sangat cocok untuk Anda yang tidak ingin kelihatan sedang memakai behel. Anda bisa mendapatkan banyak pilihan behel di Orange Dental House. Harga behel gigi akan berbeda satu sama lain tergantung jenis behel yang Anda pasang.