fbpx

Whatsapp

Klinik Gigi Jujur dan Transparan

Harga Pasang Behel

Beberapa tahun yang lalu, pasang behel untuk merapikan susunan gigi yang tidak rata masih tidak terjangkau bagi masyarakat luas karena harga pasang behel yang bisa mencapai belasan juta hingga puluhan juta rupiah.

brace-yourself-lingual_braces1.jpg

Namun sekarang kamu tidak perlu khawatir, kami di Orange Dental House percaya bahwa senyum yang cantik dan sehat harus bisa dijangkau oleh masyarakat luas. Untuk itu kami memberikan program khusus untuk pemasangan behel yang bisa dicicil dengan DP suka-suka. Jadi, buat kamu-kamu yang ingin pasang behel atau tapi uangnya belum kekumpul, kamu bisa pilih DP yang paling ringan buat kamu.

Harga pasang behel di Orange Dental House sangat terjangkau.  Untuk periode cicilan kamu bisa pilih antara 3 dan 6 bulan.

Untuk info lebih lanjut, kamu bisa datang langsung ke Apt. Green Parkview, EK3A, Daan Mogot KM.14, Jakarta Barat, atau hubungi kami pada nomer di bawah. Kami menjamin kamu akan mendapatkan pengalaman pasang behel yang menyenangkan.

42 Responses

  1. Malam dok, kalau untuk kasus gigi gingsul sudah pernah menangani belum? Bagaimana dengan hasilnya? Terimakasih sebelumnya.

    1. Hallo Elfira Winda Darmayanti,

      Untuk kasus gigi yang gingsul dokter gigi kami sudah pernah menangani sampai selesai.
      Kalau ingin lebih jelas boleh konsul dengan dokter gigi kami. Untuk konsul awal kami free. 🙂
      Terimakasih.. 🙂

      Salam Hangat,
      Orange Dental House

  2. hello orange.. mau tanya ini harga nya sudah termasuk dengan biaya cetak, dan konsultasi / belum? mohon detail nya dari harga diatas..
    mau pasang behel nih..

    1. Hai Cecilia, harga di atas belum termasuk biaya cetak 100rb rupiah. Untuk konsultasi awal gratis, kamu bisa datang hari senin, rabu, sabtu, minggu. Silahkan hubungi kami pada nomer di bawah atau via online appointment

      Salam hangat,
      Orange Dental House

  3. hi saya natalia..saya mau tanya apa gigi gingsul bisa di rappikan tanpa dicabut? kira2 pemasangan behel dari dalam brapa harganya yah?

  4. Mimin, ini harga update kah? Saya tertarik pasang behel keramik atas bawah, sekalian mohon alamat lengkapnya, terimakasih

  5. Halo Admin,

    itu untuk harga spesialis maksudnya ditangani oleh drg. Sp.Ortho ?
    kalau yang tidak spesialis apakah hanya drg. sertifikasi ortho ?
    untuk penanganan sampai tuntas kira-kira berapa lama ya kisarannya?

    terima kasih.

    1. Pagi mbak Irma,

      Harga spesialis ditangani oleh drg yg sedang pendidikan spesialis ortho (ppdgs). Untuk yang non spesialis ditangani oleh drg umum yg sudah pernah mengikuti pelatihan orthodonti.

      Lama perawatan tergantung kasus yg ditangani, kebanyakan sekitar 2 tahun.

  6. Hai orange dental, itu cicilan perbulan sudah termasuk biaya perawatan setiap bulannya atau biaya perawatan behel setiap bulannya beda lagi harganya ? Terimakasih sebelumnya

  7. Hai Orange Dental. Jika aku bawa behelnya tapi ditinggal mau pasang behel bayar atau gratis? Tidak terlalu mahal? Kira2 bayar berapaan?
    Terimakasih sebelumnya..

  8. Dear admin,
    Untuk selain penghuni green park view minimum dp 2jt lalu cicilannya juga berbeda? Atau bisa 9x juga kah? Untuk pemasangannya biasanya berapa lama setelah pemeriksaan awal?
    Terimakasih

  9. Hai orange, mau tanya kalo promo ramadhan bisa dipake buat cicilan ga? Terus diskonnya brp ya? Thank you

  10. Hi, maaf jika lancang.
    Hanya untuk memastikan, apakah dokter Orange Dental spesialis ortho? Lalu apakah kalian memiliki foto bukti pasien yang kalian tangani dari before-after?
    Karena saya tertarik untuk memasang behel di Orange Dental. Mohon dijawab pertanyaannya ASAP, thanks.

  11. Dear admin,
    Mau tanya tentang program cicilan. Misalkan saya mau pasang behel tetapi saya tinggal diluar jakarta, saya tinggal di cirebon. apakah itu bisa mengikuti program cicilan?

    Atau menggunakan kartu kredit atau gmna?

    1. Hai Ibrahim, untuk program cicilan tanpa kartu kredit hanya berlaku untuk domisili jabodetabek. Kalau mau bisa mengikuti #PromoRamadhanOrange dengan diskon hingga 50% atau membayar dengan kartu kredit lalu dikonversi menjadi cicilan.

  12. Hi admin, saya tinggal dan bekerja di Tangerang.. Tetapi KTP saya luar Tangerang (Jawa Tengah), dapatkah saya mengikuti program cicilan? Mohon infonya. Terima kasih 🙂

    1. Hai Adel, apabila KTP luar jawa namun tingal dan bekerja di Jabodetabek, masih bisa mengikuti program cicilan namun mohon melampirkan surat domisili dari tempat tinggal sekarang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *